Kamis, 13 November 2008

PEMENANG LKS 2008/2009 PROVINSI DIY

Juara LKS 2008 / 2009 provinsi DIY masih sama dengan tahun lalu

Bidang Lomba: Kria Kayu - Kria Keramik - Animasi - DKV (Graphic Design Technology)


Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2008/2009 telah berakhir Kamis sore (13/11). Pemenang untuk empat bidang lomba yang digelar di SMK Negeri 3 Kasihan (SMSR Yogyakarta) masih tetap sama dengan LKS tahun sebelumnya. 

Kria Kayu dimenangkan oleh SMK Negeri 1 Dlingo atas nama Nuryatman dengan perolehan nilai 766. Urutan kedua dan ketiga adalah Ahmad Nur dari SMK Negeri 5 Kota Yogyakarta dengan nilai 740 dan Budiyono dari SMK Negeri 1 Kalasan yang memperoleh nilai 730. Bidang lomba Kria Keramik, juara pertama masih diduduki SMK Negeri 1 Kalasan atas nama Hermawati dengan nilai 825. Disusul temannya satu sekolah Evi Yulianti pada urutan kedua dengan nilai 810, dan Ani Supadmi dari SMK Negeri 3 Kasihan pada urutan ketiga dengan nilai 784,5.


SMSR Juara Animasi dan DKV
Dua bidang lomba yang menjadi andalan SMSR adalah Animasi dan Desain Komunikasi Visual (DKV). Tahun ini SMSR masih berhasil mempertahankan gelar juara pertama seperti tahun lalu. Di bidang Animasi Fajareka Setiawan siswa kelas 3 DKV1 SMSR meraih kemenangan mutlak dengan perolehan nilai 219. Urutan kedua adalah Imam Santosa siswa SMK Negeri 5 Kota Yogyakarta dengan nilai 213, dan pemenang ketiga adalah Aloysius Yustinus Alpha, teman sekelas Fajareka Setiawan yang memperoleh nilai 210. Jumlah peserta Animasi untuk tahun ini meningkat menjadi 10 peserta. Selain SMSR dan SMK Negeri 5 Kota, ada tambahan peserta yang baru pertamakali mengikuti LKS bidang Animasi yaitu SMK Negeri 2 Kota, SMK Negeri 3 Kota, dan SMK Negeri Pengasih Kulonprogo.

Persaingan ketat terjadi pada bidang lomba DKV. Seperti halnya Animasi, tahun ini peserta lebih marak dengan keikutsertaan SMK Negeri 2 Kota, SMK Negeri 3 Kota, SMK Negeri Pengasih Kulonprogo, dan SMK Negeri 2 Sewon. Diharapkan tahun-tahun mendatang jumlah peserta semakin bertambah sehingga DIY bisa memilih putra terbaiknya untuk maju ke LKS tingkat nasional. Dewan juri DKV yang terdiri dari Drs. Wahyu (Bromica), Dra. Helga Korda, M.Sn. (ADVY), dan Andika (Asafat Adv) memutuskan hasil kejuaraan sebagai berikut:

Juara 1 : Yulia Citra Dewi ( SMSR), nilai 2481
Juara 2 : Dimas Rajendra (SMKN 5 Kota), nilai 2357
Juara 3 : Putri Rosa (SMSR), nilai 2336
Juara 4 : Edi Lilik (SMKN 5 Kota), nilai 2277
Juara 5 : Tri (SMKN 2 Kota)
Juara 6 : Cahya (SMSR), nilai 2231
Juara 7 : Granita (SMKN 5 Kota), nilai 2194
Juara 8 : Pandu (SMKN 2 Sewon), nilai 2176
Juara 9 : .............. (SMKN 3 Kota), nilai 2167
Juara 10 : ............. (SMK Negeri Pengasih), nilai 2047
Juara 11 : .......... (SMK Negeri Pengasih), nilai 2038.

(maaf...., nama belum lengkap, tunggu bentar... saya ambil catatan dulu yaaa....)
Selamat pada para pemenang...., ketemu lagi tahun depan... semoga bagi yang belum memperoleh juara akan lebih bersemangat lagi....


1 komentar:

herlina mengatakan...

wah, selamat ya untuk nama-nama di atas. Salut deh buat kalian yang masih muda & bisa berkarya.
kalo boleh tau, di LKS Nasional ada kompetisi untuk pemrograman (Desktop/Web) gak ya?, penasaran nih...
pengen tau juga siapa pemenangnya.